Rabu, 29 Desember 2010

Menyembunyikan File ke dalam File Gambar Berformat JPG

Jika Anda mempunyai sebuah file rahasia yang tidak ingin diketahui oleh siapapun mungkin Anda pernah berfikir untuk menyembunyikannya. Jika Anda ingin menyembunyikan file pada hard drive PC Anda, Anda mungkin pernah membaca tentang cara untuk mengenkripsi folder atau mengubah atribut pada file sehingga mereka tidak bisa diakses dengan kasat mata. Saya akan menceritakan cara lain yang lebih bersih, jitu dan simpel untuk menyembunyikan file rahasia Anda. Cara ini cukup efektif dan ampuh untuk menyembunyikan file. Anda bisa menyembunyikan semua jenis file ke dalam gambar bertipe JPG, mulai dari .doc, .txt, .mp3, dll. Dalam menerapkan cara ini Anda akan membutuhkan :

1. File gambar berformat JPG
2. Aplikasi WinZip atau WinRar
3. Obyek yang akan Anda sembunyikan (ya iyalah)

Berikut langkah-langkah membunyikan file ke dalam file gambar JPG :
  
1. Buat sebuah folder di hard drive Anda, misal D:\coba, kemudian masukkan file yang akan Anda sembunyikan ke dalam folder coba tersebut beserta file gambar JPG







2. Compress kedua objek yang akan dimasukkan ke dalam gambar JPG























3. Buka command promt dengan cara klik start --> run --> ketikkan cmd











4. Masuk ke direktori folder D:\coba tadi, dengan cara ketik d: kemudian tekan enter. Untuk masuk ke direktori coba, ketik cd coba dan tekan enter.











5. Langkah inti untuk menyembunyikanyya yaitu ketikkan perintah copy /b gambar.jpg + objek2.zip











6. Anda sudah berhasil menyembunyikan file ke dalam gambar berformat JPG. Untuk melihat atau membuka file yang bersembunyi dibalik gambar tersebut tinggal klik kanan --> open with --> pilih winrar archiver. Dan file yang Anda sembunyikan akan kelihatan.
















OK, demikian trik singkat yang mungkin bisa jadi alternatif bagi Anda yang mempunyai file rahasia. Warning ! JANGAN DISALAH GUNAKAN UNTUK MENYEMBUNYIKAN VIDEO PORNO ATAU SEJENISNYA.  

Selasa, 28 Desember 2010

Membuat Contact Form di Blogger dengan 123ContactForm

Membuat Contact Form di Blogger dengan 123ContactForm. Jalan-jalan di google nemu penyedia layanan contact form gratis yang powerful, yang menurut saya bisa menjadi alternatif form google docs. Pengalaman memasang contact form ini saya alami ketiga ganti template blog ini, dimana halaman kontak produksi google form tidak tampil dengan baik di template baru ini. Tampil carut marut alias mawut. Mungkin 123contactform ini bisa menjadi solusi bagi teman-teman yang mengalami pengalaman saya ini. Untuk langkah-langkahnya tidak saya jelaskan di sini, karena sangat mudah. Tinggal daftar di 123contactform, ikuti langkah-langkah yang dituturkan di website itu, kemudian pasang scriptnya di blog Anda. Selesai, selamat mencoba!

Log in Facebook dengan Email Ganda

Saya yakin semuanya sudah tidak asing lagi dengan situs jejaring sosial ini. Situs social network yang simpel dan banyak digandrungi semua kalangan, mulai dari kecil, dewasa, sampai orang tua. Saya harap kehadiran facebook tidak menjadi jalan kita untuk melakukan tindakan-tindakan kejahatan yang melanggar norma seperti yang marak akhir-akhi ini. Eh, ug jadi ceramah, hehehe. Langsung saja kali ini saya akan menceritakan pengalaman saya saat bergelut di facebook, hehe. Pengalaman saat saya bisa Log in Facebook dengan Email Ganda. Ada yang sudah pernah bisa? Mungkin banyak yang bisa, tapi mungkin juga ada yang belum bisa. OK, lets go to TKP, berikut ceritanya :

1. Log in ke akun facebook Anda,
2. Klik Akun --> Pengaturan Akun














3. Klik pilihan email, masukkan email baru Anda, kemudian klik Tambahkan Email Baru,













3. Mungkin Anda akan mendapatkan email konfirmasi, saya lupa, hehe. Setelah itu coba log in dengan email baru Anda. It's work!

Kertas Bekas Tampilan Baru Blogku

Bosen dengan template lama saya, kemudian saya ganti template blog ini dengan template Kertas Bekas ini. Karya Dzignine. Tanpa iklan dari adsense camp dan paneniklan. Lebih bersih tanpa author box, dll. Sayangnya halaman kontak produksi google docs nggak begitu bagus tampil di blog ini. Tapi ada in line text advertising dari infolinks. Semoga ada yang ngeklik infolinksnya. hehe. Sekian, hanya sekedar info saja.

Sabtu, 25 Desember 2010

Paybox Diluncurkan untuk Alternatif Paypal

Paybox Diluncurkan untuk Alternatif Paypal. Bagi pecinta shopping online tentunya sudah sangat akrab dengan paypal yang merupakan alat pembayaran online yang terhubung dengan kartu kredit atau bank Anda. Baru-baru ini ada sebuah perusahaan yang baru diluncurkan yang akan menjadi alternatif paypal. Dalam masa peluncuran ini paybox memberikan keuntungan bagi para pendaftarnya, antara lain:

1. $ 25 setelah kita mendaftar,
2. $ 10 setiap member yang kita referensikan,
3. $ 20 setiap kita log in dan menyelesaikan survey,

Jadi, tunggu apalagi, mari bergabung dengan paybox. Oh ya, kita tidak perlu repot-repot mempunyai kartu kredit, karena paybox akan memberikan kita kartu kredit. Tapi kapan saya nggak tahu, soalnya masih dalam masa pre launching dan menurut info dari sobat blogger paybox akan resmi digunakan pada tahun 2012. Silahkan menuju paybox.me untuk mendaftar. Terima kasih.

Instalasi Joomla dan Wordpress Otomatis di Domain .Co.Cc

Instalasi Joomla dan Wordpress Otomatis di Domain .Co.Cc. Sudah tidak asing lagi dengan dua CMS ini, dua CMS yang paling user friendly yang digandrungi banyak orang. Juga sudah tidak asing lagi dengan domain gratisan yang satu ini. Domain gratisan yang powerfull menurut saya, hehe. Bagaimana menurut Anda?? Bagi yang belum silahkan coba dan daftar dulu. Ok, sebelum kita membahas materi ini, mari kita bahas permasalahannya terlebih dahulu. Masalah terletak pada instalasi CMS pada domain gratisan ini, akan tetapi masalah tersebut sudah bisa diatasi banyak orang. Salah satunya dengan instalasi CMS manual yang kita bahas sebelumnya., dengan upload manual ke FTP server. Namun cara tersebut kurang efisien dan membutuhkan waktu yang lama saat uploadnya. Maka dari itu saya akan membahas pengalaman saya Instalasi Joomla dan Wordpress Otomatis di Domain .Co.Cc.

Berikut langkah-langkahnya :
1. Masuk ke akun .co.cc Anda,
2. Atur name servernya (name server milik 000a.biz yang bisa menjadi alternatif 000webhost yang sudah mulai berat dan tidak menyediakan fasilitas auto installer untuk member gratis) menjadi seperti gambar di bawah ini :

3. Daftar ke provider hoasting gratis 000a.biz (bisa yang lainnya seperti phpnet.us, byethost, dll.).
4. Log in ke Cpanelnya
5. Klik add on domain, dan masukkan domain .co.cc Anda (ingat : tanpa www), kemudian klik proceed

6. Kemudian kembali ke home Cpanel, klik iVista-Easy Script Installation, kemudian pilih script yang Anda inginkan. Tersedia banyak sekali script
7. Pilih lokasi folder CMS Anda, bisa dibiarkan kosong, klik complete install
8. Instalasi selesai, maka Anda akan diberi detail situs Anda :
Selesai, selamat mencoba. Semoga membantu. Oh ya Anda juga bisa memanfaatkan untuk membuat sub domain .co.cc dan mengatur MX record untuk google apps. Tunggu tulisan selanjutnya.

Jumat, 17 Desember 2010

Kartu Kredit Mastercard Infolink Datang ke Rumah

Kemarin (17 Desember 2010) ada kabar lucu. Gimana nggak lucu, aku dapet surat dari New York. Tepatnya dari Payoneer. Aku dapat kartu kredit. Nih fotonya tak abadikan dengan HP temenku, hehehe. Sayang saldonya masih nol. Barangkali ada yang mau bantu aku, bisa banget. Silahkan klik iklan infolinks di blog yang jelek yang satu ini, hehe. Blognya nguawur. Nggak nyangka juga diterima infolinks, dapat kartu kredit pisan. Saya jadi semakin yakin kalau ada bukti kongkrit seperti ini, mulai ada niat serius bisnis online.